Manfaat Sinar Matahari Bagi Kesehatan

Senin, 17 Maret 2014

Sinar matahari sangat baik untuk kesehatan tubuh, terutama bagi yang sering berolahraga. Salah satu manfaat yang di dapat dari sinar matahari adalah membuat tubuh menjadi lebih segar karena tubuh diberikan asupan vitamin D secara langsung dari sinar matahari. Namun, tahukah Anda bahwa sinar matahari mengandung banyak manfaat lain selain vitamin D? Simak selengkapnya seperti yang dikutip dari Medical Daily berikut ini.

Manfaat sinar matahari bagi kesehatan tubuh


#Tidur Nyenyak

Sinar matahari yang menerpa tubuh secara langsung ternyata dapat mempengaruhi ritme kardiak tubuh. Ritme yang dimaksud adalah fisik, mental, dan perilaku seseorang. Untuk itu, agar ritme kardiak tubuh tetap terjaga keseimbangannya, jangan takut untuk menghabiskan waktu Anda dengan beraktivitas di luar rumah. Di saat saing hari, jangan hanya berdiam diri di tempat yang gelap sebab kekurangan cahaya pada siang hari dapat mempengaruhi jadwal tidur Anda di malam hari.

#Tekanan Darah

Tekanan darah dapat turun jika kulit terkena paparan sinar UV matahari, sebab dalam sinar matahari terkandung senyawa oksida nitrit yang mampu untuk menurunkan tekanan darah rendah. Hal tersebut sudah di buktikan kebenarannya oleh pakar dari Edinburgh University melalui sebuah penelitian yang telah dilakukan.

#Suasana hati

Tubuh yang terkena paparan sinar UV matahari dapat meningkatkan kadar hormon serotonin dalam tubuh. Efek positifnya adalah membuat Anda terhindar dari serangan depresi, cemas, sedih, dan masalah lain yang berkaitan dengan hati.

#Kanker kulit jenis melanoma

Sinar matahari mengandung UVA dan UVB. Sinar UVA matahari berbahaya bagi kesehatan, misalnya adalah meningkatkan risiko serangan kanker akibat kadar vitamin D yang terkandung relatif sedikit. Sedangkan sinar UVB matahari sangat baik untuk kesehatan, sebab semakin sering tubuh terpapar oleh sinar UVB matahari semakin kecil pula berisiko terkena serangan kanker kulit melanoma.

#Obat alami dari penyakit kuning

Sinar matahari dapat meningkatkan fungsi hati sehingga sangat efektif untuk mengobati penyakit kuning.

#Memperkuat tulang

Pada artikel sebelumnya sudah pernah dijelaskan bahwa vitamin D sangat baik untuk kesehatan tulang. Jadi, cobalah untuk berjemur saat mentari mulai terbit antara pukul 7 sampai 9 pagi.

Itulah beberapa manfaat sinar matahari yang bisa Anda dapat untuk menjaga kesehatan tubuh Anda, selagi gratis kenapa tidak Anda manfaatkan dengan baik?

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 
 
Copyright © Healthy Live 4ever