Olahraga Untuk Kulit Sehat

Kamis, 03 April 2014

Untuk memiliki kulit sehat dan cantik, lupakan pennggunaan kosmetik berbahan kimia, dan mulailah berolahraga.Ross Whitehead dari Universitas St.Andrew, Skotlandia, rupanya sangat penasaran dengan hubungan antara olahraga dan kesehatan kulit. Dengan teknologi pencitraan, ia lantas memprediksi bentuk, warna dan tekstur wajah seseorang dalam 20 tahun mendatang, ketika tidak berolahraga

Dalam penelitian tersebut, Ross juga melakukan penghitungan matematis dengan mempertimbangkan faktor penambahan berat badan. Karena menurutnya, semakin bertambah usia seseorang, maka akan memiliki kenaikan berat badan rata-rata 0,5kg per tahun untuk wanita dan 0,7kg untuk pria.

"Saat kita tidak berolahraga, terjadi kekenduran kulit pada area leher dan rahang,” kata Ross. “Kegemukan yang terlihat pada area dahi dan mata juga menunjukkan bahwa pemilik wajah tersebut bukanlah orang yang aktif secara fisik.”

Menurut Ross, olahraga serta aktivitas fisik lain membuat sirkulasi darah dan oksigen menjadi lebih teratur. Sirkulasi darah dan oksigen yang baik membuat kulit lebih cerah dan lembap. Asalkan, tidak diikuti dengan kebiasaan mengonsumsi alkohol, tembakau dan pola makan yang mengandung kolesterol jahat.
Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 
 
Copyright © Healthy Live 4ever